Buka Puasa Bersama Anak-anak Yatim di Sanggar Genius Al-Mujahidin Jombang

Penulis mengikuti kegiatan buka puasa bersama anak-anak yatim di sanggar genius Al-mujahidin. Sanggar Genius adalah salah satu program pendidikan yang dilaksanakan oleh Yayasan Yatim Mandiri. Sanggar Genius Al-mujahidin berada di Dusun Guwo Desa Latsari Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang. Sanggar genius Al-mujahidin beroperasi di bawah pembinaan Yayasan Yatim Mandiri Kantor Cabang Jombang. Kegiatan buka puasa bersama peserta didik sanggar genius Al-mujahidin diikuti oleh 25 orang dan berlangsung pada Minggu, 12 Mei 2019 lalu. Acara buka puasa berlangsung di kediaman Ibu Suwarni selaku koordinator sanggar genius.

Buka puasa diawali dengan pembacaan doa bersama dan tadarus AlQuran. Setelah itu para peserta didik diajak berkonsultasi seputar kegiatan bimbingan belajar yang mereka ikuti di sanggar genius. Penulis merupakan pengajar di sanggar genius Al-mujahidin. Penulis mendapatkan kenyataan bahwa minat belajar peserta didik sanggar jenius di bulan puasa Ini cenderung menurun. Mereka sepertinya enggan untuk hadir di sanggar karena sedang menjalankan ibadah puasa. Penulis tidak bisa memastikan apakah semua peserta didik sanggar genius menjalankan ibadah puasa. Hanya saja mereka terlihat tidak bersemangat mengikuti kegiatan belajar sepanjang bulan puasa ini.

Selain berkonsultasi seputar kegiatan belajar di sanggar genius, acara buka puasa bersama tersebut juga dihadiri oleh salah satu alumni sanggar genius, Masrur. Masrur saat ini menempuh pendidikan di SMP Insan Cendekia Mandiri Sidoarjo. Masrur merupakan alumni sangat genius yang saat ini telah lulus SMP Insan Cendekia Mandiri dan bersiap untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi di SMA Insan Cendekia Mandiri. Cerita kegiatan sehari-hari yang ia ikuti di sekolah Insan Cendekia Mandiri sungguh inspiratif. Sekolah swasta tersebut merupakan lembaga pendidikan yang dikelola dikelola oleh Yayasan Yatim Mandiri untuk anak-anak yatim laki-laki. Model pendidikan yang diterapkan di sekolah Insan Cendekia Mandiri mengadopsi sistem pendidikan pondok pesantren dan sekolah modern.

Menjelang pukul setengah enam sore bedug maghrib terdengar ditabuh dari masjid. Peserta kegiatan terdengar heboh saat tanda masuk maghrib ditabuh dari masjid. Peserta kegiatan buka puasa pun bersiap untuk membatalkan puasa mereka. Mereka menikmati hidangan minuman es buah segar dan kue-kue yang rasanya manis. Setelah menikmati takjil buka puasa, para peserta bergegas berjalan kaki menuju masjid yang berada sekitar sepuluh meter dari lokasi kegiatan. Peserta didik anak-anak yatim pun mengikuti shalat Jamaah Maghrib di masjid Baitussalam. Setelah menjalankan ibadah salat magrib para peserta kembali ke lokasi acara buka puasa bersama dan menikmati sajian hidangan buka puasa.

Pada kesempatan tersebut telah dibagikan beasiswa yatim berprestasi (Bestari) dari Yayasan Yatim Mandiri untuk 13 orang anak penerima. Beasiswa yatim berprestasi ini diberikan kepada anak-anak asuh Yayasan Yatim Mandiri di seluruh Indonesia. Pada tahun ini setiap peserta didik sanggar genius diajukan untuk menerima beasiswa yatim berprestasi. Sementara itu anak yatim dari jenjang pendidikan SMP pun mendapatkan beasiswa pendidikan. Khusus untuk peserta didik kelas 12 SMA atau SMK mendapatkan beasiswa khusus sebagai peserta Super Camp. Usai mengikuti Super Camp, para remaja yatim kelas 12 SMA atau SMK mendapatkan pendidikan secara D1 di Mandiri Entrepreneur Center Surabaya.

Semoga kegiatan pendidikan yang dilaksanakan oleh Yayasan Yatim Mandiri di Kabupaten Jombang bisa memberikan manfaat untuk kemandirian anak yatim di Indonesia.


Comments

4 tanggapan untuk “Buka Puasa Bersama Anak-anak Yatim di Sanggar Genius Al-Mujahidin Jombang”

  1. Avatar Edward
    Edward

    Barokalloh ustadz. anak-anak yatim itu yang akan menolong kita kelak di surga.

  2. Avatar Pak Handaka
    Pak Handaka

    Kegiatan seperti ini sangat bagus sekali untuk menumbuhkan kepedulian sosial dimasyarakat. Semoga mas agus bisa terus menemani anak2 yatim.

  3. Avatar Crush Seven
    Crush Seven

    Dimanakah kantor pusat Yayasan yatim Mandiri Jombang?

  4. Avatar Agus C. W.
    Agus C. W.

    Acara keren mas. Barokalloh.

Tinggalkan Balasan ke Crush Seven Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *