Pelantikan Pengurus Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Periode 2018-2023

Kunjungan Mahasiswa Ekonomi Islam UNHASY Tebuireng Jombang ke Bank Indonesia Kantor Wilayah Jawa Timur di Surabaya
Kunjungan Mahasiswa Ekonomi Islam UNHASY Tebuireng Jombang ke Bank Indonesia Kantor Wilayah Jawa Timur di Surabaya

Jalinan komunikasi dan kerjasama alumni perguruan tinggi dengan perguruan tinggi menjadi begitu vital akhir-akhir ini. Hal ini terkait dengan usaha memperbesar social capital yang dimiliki oleh perguruan tinggi tersebut. Oleh karena itu pada hari ini Jumat, 26 Oktober 2018 telah dilaksanakan pelantikan pengurus Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng atau IKAFE UNHASY periode 2018-2023. Kaki saya kembali menginjakkan kaki di kampus B Unhasy Tebuireng setelah tahun lalu melaksanakan wisuda di sana. Hari ini benar-benar kegiatan yang menguras emosi dan membawa memori saya kepada masa lalu selama aktif di sana. Acara pelantikan IKAFE ini dilaksanakan di kampus B Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai. Acara dibuka dengan pembacaan ayat-ayat suci Alquran oleh qori’ Siti Maysyaroh. Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan teks pelantikan Pengurus IKAFE UNHASY Tebuireng.

Pelantikan pengurus Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng hari ini berlangsung dengan akrab dan hangat. Para pengurus merupakan mahasiswa Fakultas Ekonomi angkatan 2013 dan 2014 yang telah lulus dan menempuh pendidikan selama 4 tahun. Mereka semuanya dilibatkan dalam sistem pengurusan ini supaya terjadi kombinasi antara alumni senior dan junior. Alhamdulillah hari ini saya terpilih menjadi ketua Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi. Hal ini menjadi tugas yang tidak mudah bagi saya untuk dilaksanakan dengan waktu yang begitu padat. Pengalaman saya ketika menjabat sebagai Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi beberapa tahun lalu menjadi terasa begitu berharga. Pengalaman itu bisa saya terapkan dalam kepengurusan dan program kerja IKAFE UNHASY selama lima tahun mendatang.

Mengelola jaringan alumni mahasiswa tidak selalu berjalan mudah. Seringkali para alumni enggan untuk dilibatkan dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh organisasi Ikatan Alumni karena kesibukan bekerja. Oleh karena itu sejak awal saya menekankan kepada Anggota Ikatan Alumni bahwa kita tidak membutuhkan orang-orang yang pintar untuk bisa menggerakkan organisasi ini. Organisasi Ikatan Alumni membutuhkan orang-orang yang memiliki kesadaran diri untuk meluangkan waktunya mengurus organisasi dan menjalankan program kerja serta mengelola jaringan alumni mahasiswa. Program kerja ikatan alumni secara umum dibagi menjadi empat departemen yaitu bidang sosial dan pengabdian masyarakat, bidang pengembangan profesi, bidang hubungan dan kerjasama dengan pihak luar, dan bidang pengembangan usaha dan penggalangan dana.

Saya menaruh harapan besar kepada organisasi ikatan alumni Fakultas Ekonomi UNHASY. Peran organisasi Ikatan Alumni akan terasa terasa manfaatnya ketika organisasi itu telah mencapai usia puluhan tahun. Pada saat baru didirikan seperti ini organisasi Ikatan Alumni seperti tidak memiliki kemampuan untuk membangun jaringan dan memberikan solusi kepada para alumni yang bermasalah. Namun setelah beberapa tahun berjalan, kelak para alumni akan menyadari bahwa membangun jaringan kerja dan komunikasi antar alumni berperan penting dalam berbagai bidang kehidupan. Hal itu akan tampak baik dalam hal informasi penyediaan lapangan pekerjaan maupun mitra kerja dalam membangun bisnis yang berorientasi pada keuntungan maupun kemanfaatan pada masyarakat.

Susunan Pengurus
Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi
Universitas Hasyim Asy’ari
Periode 2018-2023

Ketua: Agus Siswoyo
Wakil Ketua: M. Afif Rosyikuddin
Sekretaris: Puji Rahayu
Bendahara: Tafrijiyah Firdaus

Bidang Organisasi

Bidang sosial dan pengabdian masyarakat
1. Humaidi (Koord)
2. Novia Indrayanti
3. Lailatul Maghfiroh

Bidang pengembangan profesi
1. Siti Maysyaroh (Koord)
2. Ana Musta’anah
3. Rahayu Lestari

Bidang Kerjasama Antar Lembaga
1. Muh. Yasin (Koord)
2. Aqidatul Izzah
3. Yuliana (AKT)

Bidang Pengembangan Usaha & Penggalangan Dana
1. Muh. Zamiruddin (Koord)
2. Muasilatuz Zakia
3. Siti Isnaini


Comments

15 tanggapan untuk “Pelantikan Pengurus Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Periode 2018-2023”

  1. Selamat bekerja mas. Semoga para alumni bisa dpt kerjaan yg baik n sukses semua.

  2. Selamat bekerja bos!

  3. Keren kak…

  4. Selamat bertugas cak! semoga kepemimpinan anda bisa membawa manfaat untuk para alumni.

  5. Selamat dan sukses atas pelantikan pengurus ikatan alumni Fakultas Ekonomi. semoga para alumni bisa berkiprah di masyarakat dan membawa nama baik almamater Tebuireng.

  6. Selamat mengabdi kembali kak. Mudah2an barokah.

  7. Selamat atas pelantikannya mas. Semoga sukses.

  8. Selamat dan sukses atas pelantikannya.

  9. Avatar Freea Star
    Freea Star

    Selamat berjuang pak!

  10. Avatar V Calantha
    V Calantha

    Aktifis kampus bangkit lagi. Good luck mas Agus.

  11. Selamat bekerja utk para pengurus IKAFE!

  12. Avatar emailnews wtae
    emailnews wtae

    Hanya orang-orang tertentu yang mau mengurusi organisasi Ikatan Alumni.
    Kebanyakan mereka berpikir bahwa berorganisasi setelah masa kuliah tidak memiliki banyak manfaat.
    Pada kenyataannya banyak sekali manfaat yang bisa kita dapat dengan melakukan komunikasi intensif lintas alumni.

  13. Selamat dan sukses atas pelantikan pengurus ikatan alumni Fakultas Ekonomi.
    Mudah-mudahan semangat Para pengurus tidak pernah padam dalam berbakti kepada almamater dan negara tercinta.

  14. selamat kerja mas. semoga FE UNHASY lbh baik ke depan.

  15. Avatar Unggul Dwi Cahyono
    Unggul Dwi Cahyono

    Mas Agus memang biangnya ketua organisasi. Sukses terus mas.

Tinggalkan Balasan ke Hendra Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *