Informasi Lengkap Seputar Kesehatan Darah Manusia

Gambar sel darah merah manusia
Gambar sel darah merah manusia

Setiap orang mempunyai darah sekitar enam liter dalam tubuhnya. Dalam darah kita terdapat cairan yang disebut plasma darah. Plasma darah merupakan 55 persen kandungan darah. Plasma darah berwarna terang dan agak kekuning-kuningan. Sesudah kita makan, bola lemak tergantung di dalam plasma sehingga warnanya hampir seperti susu. Itulah sebabnya kita diminta untuk tidak makan sebelum pemeriksaan darah.

Plasma dalam darah kita ibarat sungai yang membawa zat-zat penting dalam tubuh kita. Plasma tersebut membawa makanan yang sudah dicerna dari dinding usus kecil ke jaringan tubuh. Plasma darah juga membawa antibody sehingga tubuh kita menjadi kebal terhadap serangan berbagai macam penyakit. Kedua fungsi plasma darah tersebut berjalan terus di seluruh bagian tubuh manusia.

Selain itu, fungsi plasma darah adalah membawa hormon yang mengatur beberapa kegiatan tubuh. Jenis hormon pada laki-laki dan perempuan memiliki fungsi yang berbeda. Plasma darah juga membawa karbondioksida dari jaringan tubuh ke paru-paru. Dari beberapa fungsi tersebut kita bisa menyimpulkan bahwa plasma darah terdiri dari beberapa unsur dengan manfaatnya masing-masing.

Di samping bahan-bahan tersebut, plasma darah terdiri dari 91 persen air, 7 persen protein mineral, dan 9 sampai 10 persen garam. Protein dan garam sangat penting untuk menjaga keseimbangan yang tepat antara air di dalam jaringan tubuh dan di dalam darah. Garam di dalam plasma darah mempunyai fungsi lain di dalam tubuh. Plasma memperoleh garam dari makanan yang kita makan.

Karena plasma darah sebagian besar terdiri dari air, maka kita disarankan minum minimal 6 gelas air setiap hari. Orang yang tubuhnya kekurangan air akan sulit berkonsentrasi dan mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan tubuh. Cairan tubuh tersebut yang dimaksud adalah plasma darah. Semoga artikel yang membahas plasma darah ini bisa berguna untuk menambah wawasan Anda.

Sel Darah Manusia Dan Tempat Produksi Sel Darah

Seperti telah kita ketahui tubuh orang dewasa mempunyai kira-kira enam liter darah dalam tubuhnya. Sebagian besar darah berupa plasma darah yang disebut dengan cairan tubuh. Di dalam cairan darah itu terdapat kira-kira 25 milyar sel darah. Sungguh luar biasa jumlah tersebut. Sel itu sangat kecil sehingga hanya dapat dilihat dengan kaca pembesar. Jika sel itu disambung-sambungkan maka panjangnya empat kali keliling dunia.

Dari mana asalnya sel darah manusia? Pasti pabrik yang membuat sel ini mempunyai kemampuan produksi karena sel yang ada itu akan hancur dan harus diganti dengan yang baru. Pergantian sel darah manusia terus berlangsung selama manusia hidup. Agar sel darah mampu meregenerasi, maka kita harus mengkonsumsi makanan yang bergizi seimbang dalam jumlah yang tepat.

Tempat lahirnya sel darah adalah di sumsum tulang. Kalau kita melihat struktur tulang lebih jeli, di dalamnya ada rongga yang menyerupai bunga karang yang berwarna merah keunguan. Jika dilihat di bawah kaca pembesar maka akan kelihatan jaringan pembuluh darah dan serat yang bersambungan. Di antara serat dan pembuluh darah ini banyak sel kosong. Sel darah lahir di dalam sel kosong ini.

Apabila sel darah itu tetap tinggal di rongga tulang, sel darah tersebut mempunyai nukleus (inti sel) sendiri. Tetapi kalau sel darah itu meninggalkan rongga tulang, ia akan kehilangan nukluesnya. Akibatnya sel darah yang matang tidak lagi merupakan sel yang lengkap. Ia tidak lagi sesuatu yang hidup, tetapi hanya merupakan alat mekanik.

gambar percikan kuas cat tembok warna warni
gambar percikan kuas cat tembok warna warni

Jumlah dan Ukuran Sel Darah

Sel darah seperti balon protoplasma yang berisi dengan pigmen hemoglobin yang menyebabkan warna darah manusia menjadi merah. Fungsinya satu-satunya sel darah adalah bercampur dengan oksigen di paru-paru dan menukar oksigen dengan karbon dioksida pada jaringan tubuh.

Jumlah dan besar sel darah bintang hidup tergantung kepada kebutuhannya akan oksigen. Cacing tidak memiliki sel darah. Binatang amfibi (hewan melata dan hidup di dua alam) yang berdarah dingin mempunyai sel darah yang besar dan jumlahnya agak sedikit di dalam darahnya. Binatang kecil berdarah panas yang tinggal di daerah pegunungan mempunyai banyak sel darah.

Sumsum tulang manusia menyesuaikan diri dengan kebutuhan kita akan oksigen. Pada daerah yang tinggi dari permukaan laut, sumsum tulang manusia mampu memproduksi lebih banyak sel darah. Pada manusia yang tinggal di daerah dataran rendah atau sekitar pesisir laut, tubuh manusia memproduksi lebih sedikit sel darah.

Orang yang tinggal di puncak gunung mungkin akan mempunyai sel darah dua kali lebih banyak dari sel darah orang yang tinggal di pesisir pantai. Jumlah sel darah merah yang banyak tersebut untuk mengimbangi kandungan oksigen yang lebih sedikit daripada di daerah dataran rendah. Mudah-mudahan artikel yang membahas sela darah ini membawa manfaat untuk Anda.

Manfaat, Unsur dan Tempat Produksi Sel Darah Merah Manusia

Kita telah mengetahui bahwa darah yang mengalir melalui urat nadi, pembuluh kapiler dan vena di seluruh tubuh mengandung banyak sel dan bahan lainnya. Setiap bagian darah mempunyai tugas dan kepentingan khususnya sendiri. Kita juga sudah mengenal pula bahwa bagian cairan di dalam darah itu bernama plasma. Dan jumlahnya lebih dari setengah darah itu. Plasma darah kuning warnanya dan lebih pekat dari bagian darah lainnya karena mengandung banyak macam zat.

Di dalam darah kita terdapat protein, anti-body yang menyerang penyakit, fibrinogen yang membantu darah membeku, karbohidrat, lemak, garam dan sebagainya disamping sel darah itu sendiri. Sel darah merah, disebut juga eritrosit, menyebabkan darah berwarna merah. Ada kira-kira tiga trilyun sel darah merah yang berbentuk piringan pipih, bundar dan kecil yang bergerak di tubuh kita. Sel darah merah tersebut selalu berada di pembuluh darah.

Karena sel darah merah tumbuh menjadi dewasa di sumsum, dan setelah dewasa ia kehilangan nukleus dan membuat lebih banyak hemoglobin. Hemoglobin adalah pigmen atau warna merah. Hemoglobin terdiri dari zat besi bercampur protein. Sewaktu darah melalui paru-paru, oksigen bercampur dengan hemoglobin sel darah merah. Sel darah membawa oksigen melalui urat nadi dan pembuluh kecil ke sel tubuh. Hemoglobin yang bercampur dengan karbon dioksida dari sel tubuh dibawa kembali ke paru-paru melalui vena.

Sel darah berumur hanya empat bulan, lalu kemudian pecah, umumnya terjadi di dalam empedu. Sel darah merah yang baru selalu menggantikan sel darah merah yang sudah tidak berfungsi lagi. Beberapa makanan yang membantu pembentukan sel darah merah yang baru adalah kacang hijau, telur dan susu. Mudah-mudahan artikel mengenai sel darah merah manusia ini bisa berguna untuk Anda.

Bagian, Manfaat dan Cara Kerja Sel Darah Putih Manusia

Selain sel darah merah masih ada sel darah putih di dalam tubuh manusia. Darah yang sangat diperlukan oleh manusia bukanlah unsur yang sederhana. Di dalam darah terdapat banyak kandungan zat, baik yang berguna maupun menjadi sampah bagi tubuh manusia. Masing-masing unsur yang berbeda-beda itu mempunyai tugas yang khusus dan mempunyai manfaat sendiri. Di samping membutuhkan manfaat sel darah merah, tubuh kita juga memerlukan manfaat sel darah putih.

Walaupun sel darah merah lebih banyak dan memberi warna merah pada darah, sel darah putih juga mempunyai peranan yang penting. Sel darah putih disebut juga leukosit. Sel leukosit tersebut pada umumnya berbentuk butir granular. Sel darah putih memiliki beberapa nama yang bekerja secara khusus.

Sel darah putih melalui darah mampu berenang ke arah penyakit atau jaringan yang luka, lalu berkumpul disana. Sebagian dari sel darah putih yang disebut neutrophiles menelan bakteri dan menghancurkannya. Sel tersebut dapat pula memperlunak jaringan mati dan menjadikannya nanah.

Sel darah putih yang lain di dalam darah disebut lymposit. Sel limposit sering bertambah jumlahnya pada bagian tubuh yang terkena infeksi. Sehingga dari sini semakin kelihatan manfaat limposit bagi tubuh manusia.

Memilih baju hamil yang tepat untuk aktifitas olahraga luar ruangan
Memilih baju hamil yang tepat untuk aktifitas olahraga luar ruangan

Manfaat Sel Darah Putih

Sel darah putih yang lain bernama monosit. Monosit bersama sel-sel lain di dalam jaringan tubuh mampu memungut bagian sel yang mati. Monosit akan mengelilingi bagian darah yang tidak bermanfaat seperti butir kotoran. Monosit akan memisahkan bagian yang tidak diperlukan oleh tubuh dari sel sehat lainnya.

Walaupun sel darah putih berguna bagi tubuh manusia, namun apabila jumlahnya terlalu banyak juga akan berbahaya. Apabila sel darah putih diproduksi terlalu banyak, maka ia akan tumbuh dalam keadaan tidak sehat dan tidak mampu bekerja seperti yang diharapkan.

Produksi sel darah putih yang terlalu banyak akan menyerang jaringan-jaringan pada sumsum tulang, limpa kecil, dan getah bening. Penyakit yang disebabkan oleh perkembangan sel darah putih yang terlalu banyak disebut leukimia atau kanker darah.

Dari penjelasan tersebut dapat kita pahami bahwa darah seperti halnya bahan kimia. Setiap bagian darah harus dalam jumlah yang tepat dan setiap bagian darah itu adalah sel darah merah, sel darah putih, protein, garam, karbohidrat, lemak dan sebagainya. Jumlah sel darah yang tepat akan menjaga kondisi tubuh selalu sehat. Mudah-mudahan artikel biologi yang menjelaskan manfaat dan produksi sel darah putih ini bisa berguna bagi Anda.

Pengertian Pembuluh Nadi, Pembuluh Vena dan Pembuluh Kapiler

Tidak ada sistem transportasi di kota manapun di dunia ini yang dapat menandingi efisiensi sistem peredaran darah dalam tubuh manusia. Kita dapat membayangkan dua sistem pipa, yang satu besar dan satunya lagi kecil. Keduanya bertemu di pusat stasiun pompa yang berupa jantung. Itulah gambaran sederhana sistem peredaran darah manusia. Sistem pipa yang lebih kecil membawa darah dari jantung ke paru-paru dan sebaliknya. Dan sistem yang lebih besar menyalurkan darah dari jantung ke seluruh tubuh.

Urat nadi yang terbesar mempunyai kelep sewaktu darah meninggalkan jantung. Pembuluh darah terbuat dari otot yang elastis yang dapat mengembang dan menyempit. Darah di dalam urat nadi berwarna merah muda dan bergerak melalui pembuluh dengan denyutan tertentu. Pembuluh vena lebih dekat dari permukaan kulit dan darah bagian tubuh.

Pipa-pipa pembuluh darah disebut urat nadi, vena dan kapiler. Urat nadi adalah pembuluh darah yang berasal dari jantung. Melalui pembuluh vena, darah kembali ke jantung. Urat nadi mengalirkan darah bersih ke berbagai bagian tubuh. Darah yang melalui pembuluh vena banyak membawa zat-zat yang akan dibuang. Pembuluh kapiler adalah pembuluh halus yang menghubungkan urat nadi dengan vena. Sedangkan yang berfungsi sebagai stasiun pompa adalah jantung manusia.

Urat nadi terletak jauh di dalam jaringan tubuh kecuali di pergelangan, pada kura-kura kaki, pada pelipis, dan samping leher. Pada tempat-tempat tersebut kita dapat meraba denyut nadi. Darah di dalam pembuluh nadi mengalir dengan tenang. Pembuluh vena mempunyai kelep-kelep pada jarak-jarak tertentu dalam perjalanan menuju jantung. Demikian artikel pengetahuan biologi mengenai pembuluh nadi, pembuluh vena dan pembuluh kapiler. Mudah-mudahan berguna untuk Anda.

Pembekuan Darah Manusia Dan Penyakit Hemophilia

Sebelum kita mengenal lingkungan tempat tinggal, terlebih dahulu kita harus mengenal kondisi diri sendiri. Sebagian besar tubuh kita terdiri dari darah, maka marilah kita mengenal bagian dari tubuh kita itu terlebih dahulu. Darah merupakan unsur penting bagi kehidupan manusia. Banyak kehilangan darah bisa berbahaya. Orang yang sehat apabila kehilangan sepertiga jumlah cairan darahnya akan tetap bisa hidup, tetapi bila hal ini terjadi pada orang sakit akan sangat berbahaya.

Tetapi alam telah memberi perlindungan untuk mencegah hal tersebut, yaitu dengan cara proses pembekuan darah. Namun tidak semua pembekuan darah berguna. Kalau pembekuan ini terjadi di dalam pembuluh darah manusia maka akan berbahaya.

Jadi, darah tidak akan membeku jika bersentuhan dengan pembuluh darah yang lembut. Memang, kalau darah dituangkan ke dalam tabung kaca yang sangat licin darah tidak akan membeku. Tetapi apabila tongkat kayu yang dicelupkan ke dalam darah maka terjadi pembekuan.

Rupanya permukaan yang kasar atau luka pada pembuluh darah adalah yang memulai penyebab terjadinya pembekuan darah. Pertama-tama muncul serat-serat yang disebut fibrin di dalam darah. Serat tersebut membentang dimana-mana membentuk jaringan. Jaringan itu menjaring semua sel darah seperti menjaring lalat pada jaring laba-laba. Aliran darah akan berhenti mengalir keluar pada tahap ini dan darah menjadi menumpuk.

Serat fibrin sifatnya kuat dan sangat elastis. Serat fibrin juga dapat mengumpulkan darah dan kemudian membeku. Pembekuan darah membantu kita untuk tidak kehilangan darah. Bagian darah lainnya adalah plasma darah, sel darah merah, sel darah putih, keping darah, garam dan beberapa unsur lain.

Penyakit Hemophilia Menyerang Anak Laki-laki

Darah membeku pada kecepatan yang berbeda bagi setiap orang. Ada orang yang darahnya lama membeku, atau bahkan tidak mau membeku sama sekali. Keadaan darah yang tidak mampu membeku disebut hemophilia. Penyakit Hemophilia adalah penyakit yang aneh karena darah tidak bisa membeku saat terjadi luka. Hemophilia dapat diturunkan pada anak perempuan tetapi ia memiliki tubuh tetap sehat.

Hemophilia diturunkan kepada cucu perempuan dan cucu tersebut yang akan menderita penyakit Hemophilia. Hemophilia hanya mungkin terjadi kepada anak laki-laki tetapi penyakit ini tidak pernah diturunkan langsung kepada anak perempuan. Jadi, perempuan pembawa bibit penyakit (wanita carrier) Hemophilia akan terlihat sehat, tetapi ia meneruskan kepada putrinya. Pada akhirnya, cucu tersebut akan terkena penyakit neneknya.

Contoh kejadian penyakit Hemophilia yang terkenal dalam sejarah adalah Ratu Victoria dari Kerajaan Inggris. Ia dan suaminya adalah penyebar penyakit Hemophilia dari nenek moyang mereka. Akibatnya adalah enam dari cucunya menderita penyakit turunan tersebut. Dua orang keturunan Ratu Victoria yang menderita Hemophilia adalah putra mahkota Spanyol serta anak Tsar Rusia yang terakhir.

Semoga artikel mengenai pembekuan darah dan penjelasan singkat penyakit Hemophilia ini bisa berguna untuk Anda. Nantikan serial artikel biologi lain hanya di Blog The Jombang Taste!


Comments

5 tanggapan untuk “Informasi Lengkap Seputar Kesehatan Darah Manusia”

  1. Avatar Sobat Sehat
    Sobat Sehat

    Ulasan yang lengkap untuk kesehatan kita. Terima kasih sudah berbagi.

  2. […] kesehatan yang prima, semua pekerjaan yang kita lakukan tidak akan menghasilkan karya optimal. Sistem peredaran darah merupakan bagian penting dalam kesehatan […]

  3. […] artikel kesehatan peredaran darah ini bisa menambah wawasan sobat blogger Jombang dan pembaca di Indonesia dalam usaha menjaga […]

  4. Avatar Cahya Legawa
    Cahya Legawa

    Artikel yg menarik.

  5. Avatar Mizanudin
    Mizanudin

    Info yg bagus utk menjaga kesehatan kita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *