Ini Dia Makanan Sehat Penyubur Kandungan Ibu Hamil!

Cara Mengatasi dan Solusi untuk Memenuhi Kebutuhan Mendesak yang Tidak Bisa Ditunda bandung.bisnis.com
Cara Mengatasi dan Solusi untuk Memenuhi Kebutuhan Mendesak yang Tidak Bisa Ditunda – Gambar diambil dari bandung.bisnis.com

Kualitas kesehatan kita ditentukan oleh apa yang kita makan. Konsumi makanan sehat menentukan kualitas kehidupan. Demikian juga dalam usaha menjaga kesehatan ibu hamil dan menyiapkan kehidupan untuk calon putra tersayang penting dilakukan oleh setiap keluarga muda.

The Jombang Taste kembali hadir memberikan tips kesehatan untuk Anda. Bagaimana kabar kesehatan kandungan bunda hari ini? Mudah-mudahan selalu sehat dan tetap bisa beraktifitas dengan normal. Untuk para calon ibu, selamat atas kehamilannya. Bunda tentu bahagia menyambut kehadiran calon buah hati dan berharap calon baby selalu sehat.

Oleh karena itu, lakukanlah apapun saran dari orang-orang di sekeliling sepanjang nasehat tersebut tidak membahayakan kesehatan bunda dan janin dalam kandungan. Dan jangan lupa untuk sering berkonsultasi kepada dokter kandungan jika dikhawatirkan terjadi sesuatu pada kandungan bunda.

Tips hamil sehat yang paling utama dari The Jombang Taste adalah menjaga asupan gizi yang tepat dan seimbang. Mulailah dengan menjalankan pola makan yang menyehatkan dan masukkan berbagai makanan yang dapat menyuburkan kandungan ke dalam konsumsi bunda setiap hari. Ada sejumlah makanan yang memang baik untuk dikonsumsi tetapi juga mempunyai batasan. Ini artinya, jangan berlebihan mengkonsumsi makanan tertentu.

Artikel kesehatan ibu hamil kali ini berupa tips kesehatan ibu hamil dalam menjaga supaya kandungan tetap dalam keadaan sehat dan dapat meningkatkan kualitas kesuburan rahim bunda. Berikut ini macam-macam makanan sehat beserta manfaatnya untuk kandungan bunda. Mulai dari makanan dan minuman, macam-macam buah, dan bahkan bahan herbal pun ada, silahkan dicermati dan dipilih tips kesehatan kehamilan mana yang sesuai dengan kebutuhan bunda.

Susu dan Berbagai Produk Olahannya

Makanan dan minuman berbahan dasar susu dikenal sangat bagus untuk kesehatan janin dalam kandungan. Selain susu, berbagai produk yang menggunakan bahan dari susu seperti keju, yoghurt dan ice krim juga bisa bermanfaat sebagai penyuburan kandungan. Banyak nutrisi kesehatan yang ada di dalam makanan tersebut, seperti protein dan kalsium yang bermanfaat membuat kandungan bunda semakin sehat.

Fungsi dari kalsium salah satunya yaitu untuk memberikan nutrisi calon bayi dalam rahim bunda. Konsumsi kalsium sangat bagus, tetapi mengonsumsinya jangan berlebihan karena akan mempengaruhi kesehatan bunda. Bagi bunda yang memiliki kelebihan berat badan maka makanan ini tidak cocok untuk dikonsumsi karena mengandung lemak.

Telur Ayam Kampung dan Bebek

Dari berbagai jenis telur yang ada di pasaran, yang paling bagus untuk kesehatan kandungan ibu hamil adalah telur yang dihasilkan dari ayam kampung dan bebek. Mengapa? Karena telur tersebut berasal dari jenis hewan ternak yang tidak mengonsumsi makanan konsentrat. Makanan jenis ini sangat ampuh untuk meningkatkan kesehatan reproduksi melalui zat kolin dan protein yang banyak terkandung didalamnya.

Bagaimana jika bunda tidak menemukan telur ayam kampung dan telur bebek tapi adanya telur ayam buras? Berdasarkan pengalaman The Jombang Taste, konsumsi telur yang berasal dari unggas yang dibudidayakan dengan bahan makanan utama konsentrat tidak dilarang asalkan masih dalam batas kewajaran. Sama halnya dengan konsumsi sayur yang menggunakan pupuk zat kimia, telur dari unggas pemakan konsentrat dikhawatirkan mengandung zat-zat kimia yang dapat mengganggu perkembangan janin di dalam kandungan.

Karbohidrat Kompleks

Makanan biji-bijian banyak mengandung karbohidrat kompleks yang bagus untuk meningkatkan kesuburan. Berbagai jenis biji-bijian yang bagus dikonsumsi oleh ibu hamil yaitu gandum utuh yang bisa diolah menjadi roti berserat tinggi, beras merah, dan jagung karena tidak mempengaruhi kadar darah dan insulin. Konsumsilah secara teratur untuk menambah kesuburan bunda.

Karbohidrat kompleks tidak sulit ditemukan di Indonesia. Bahkan negara kita termasuk salah satu negara produsen jagung utama di dunia. Lebih baik bunda sering mengkonsumsi jagung untuk kesehatan daripada minum soft-drink yang membahayakan perkembangan calon bayi di dalam perut. Ingat, masa mengandung berlagsung paling lama 9 bulan 10 hari. Perilaku bunda selama masa kehamilan sangat mempengaruhi kesehatan dan masa depan bayi yang akan dilahirkan. Bijaklah memiliki pola makan untuk tujuan yang lebih utama dalam jangka waktu yang panjang.

Japanese Matcha Green Tea Cheesecake
Japanese Matcha Green Tea Cheesecake

Makanan Mengandung Zat Besi

Sayuran yang mengandung zat besi pada umumnya identik dengan warna hijau dan bisa dijumpai pada sayuran bayam, kangkung, dan selada air. Jenis makanan tersebut dikenal sangat bagus dikonsumsi oleh wanita karena bermanfaat untuk melancarkan siklus haid sehingga dapat meningkatkan kesuburan. Ketika siklus haid lancar maka akan mempermudah Anda dalam membuat prediksi masa subur.

Oleh karena itu konsumsilah sayuran sebagai bagian dari makanan keseharian. Sayuran mengandung asam folat dalam jumlah yang tinggi sehingga baik untuk kehamilan karena dapat meningkatkan produksi darah merah. Manfaat lain konsumsi sayuran juga bisa dirasakan bagi sang calon bayi karena dapat membantu meningkatkan sistem saraf yang sehat, mencegah kecatatan saat melahirkan, dan mencegah penurunan syaraf pada janin.

Menurut pengalaman The Jombang Taste, selain sayuran, jenis makanan yang mengandung zat besi bisa ditemukan pada daging ayam dan juga tiram. Konsumsi makanan tersebut secara teratur dapat mempercepat terjadinya kehamilan karena dapat memproduksi hormon seks. Maka tidak mengherankan jika pasangan suami-istri yang sering mengkonsumsi daging dari makanan laut (sea food) memiliki peluang memiliki anak lebih tinggi daripada mereka yang jarang mengkonsumsi daging.

Makanan yang Mengandung Omega 3

Omega 3 dikenal secara luas dalam dunia medis sebagai nutrisi otak. Ibu hamil yang mengkonsumsi makanan dengan kandungan Omega 3 secara teratur dapat membantu pertumbuhan sel-sel otak janin menjadi lebih baik. Bukankah seorang anak dididik oleh bunda sejak masih dalam kandungan? Oleh karena itu, menyiapkan nutrisi untuk kecerdasan anak bisa dilakukan sejak dini.

Lalu, jenis makanan apa saja yang memiliki kandungan Omega 3 yang ada di sekitar kita? Ternyata banyak makanan mengandung omega 3 yang dapat menyuburkan kandungan dan juga mempercepat kehamilan dan bisa kita temukan dengan mudah. Contohnya ikan salmon, minyak zaitun, biji-bijian, dan kacang-kacangan. Khusus untuk kacang-kacangan, Indonesia adalah negara tropis dengan hasil pertanian kacang-kacangan yang melimpah. Ini adalah keuntungan bunda karena mempermudah pemenuhan kebutuhan nutrisi saat bunda mengandung .

Nutrisi Buah Penyubur Kandungan

Jangan khawatir, bunda. Buah-buahan yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kandungan mudah dijumpai di sekitar kita. Tidak perlu cemas dengan perkembangan kondisi kesehatan janin jika bunda mengonsumsi buah-buahan secara teratur. Buah seperti alpukat, jeruk dan strawberi memiliki manfaat untuk memproduksi sel darah merah sehingga meningkatkan kesuburan janin.

Untuk bunda yang mengalami gangguan kesuburan kandungan, misalnya rahim panas maka konsumsilah buah alpukat, melon, semangka dan mentimun walaupun cara pengobatan tersebut masih kurang terbukti keberhasilannya. Meski masih banyak kalangan pro dan kontra tentang manfaat konsumsi buah-buahan selama masa kehamilan, namun semua sepakat bahwa makan buah secara teratur dapat menangkal radikal bebas dan menghilangkan toksin atau racun di dalam tubuh.

Bahan Herbal Penyubur Kandungan

Dalam kebiasaan atau tradisi sejumlah masyarakat di Indonesia, tak terkecuali masyarakat The Jombang Taste, mereka meyakini beberapa bahan herbal berguna dalam menyuburkan kandungan ibu hamil. Masyarakat Jawa mempercayai secara turun-temurun bahwa ramuan tradisional seperti kencur dan kelapa muda bisa dimanfaatkan bunda hamil untuk menjaga kesuburan kandungan. Meski demikian, konsumsi bahan herbal juga harus sesuai dengan aturan. Jangan asal mengonsumsi terlalu sering karena terdapat dampak yang negatif bagi kesehatan.

Selain beberapa nutrisi untuk kesehatan tubuh di atas, bunda hamil juga membutuhkan nutrisi untuk kesehatan mental. Apakah itu? Nutrisi untuk kesehatan mental tidak kalah pentingnya untuk membantu tumbuh kembang janin dalam kandungan. Kasih sayang dan perhatian tulus suami kepada istri adalah bagian yang tak terpisahkan dari pemenuhan kebutuhan kesehatan mental. Itulah yang disebut sebagai nutrisi otak untuk calon buah hati tersayang.

Jadi, untuk para calon Ayah, siapkan lebih banyak waktu untuk menemani bunda selama masa kehamilan. Waktu yang Ayah  berikan kepada bunda selama masa kehamilan akan berpengaruh terhadap kesehatan fisik dan mental bayi yang akan dilahirkan bunda. Selain makan teratur dan memenuhi nutrisi, bunda hamil juga perlu berolahraga ringan secara rutin. Semoga tips kesehatan ibu hamil ini bisa bermanfaat untuk Bunda. Selamat menyambut kelahiran sang buah hati! Salam hangat dari blog The Jombang Taste!


Comments

14 tanggapan untuk “Ini Dia Makanan Sehat Penyubur Kandungan Ibu Hamil!”

  1. […] Ini Dia Makanan Sehat Penyubur Kandungan Ibu Hamil! […]

  2. Avatar Cahaya Hati
    Cahaya Hati

    Petai Cina bagus nggak untuk kandungan? Saya suka banget makan petai tapi khawatir berpengaruh pada kandungan.

    1. Boleh makan petai. Tapi sedikit saja ya, Bun.

  3. Avatar Mama Cantik
    Mama Cantik

    Tambahan pengetahuan yang bagus. Makasih infonya mas.

  4. […] pasti mendambakan kehadiran buah hati. Benar, nggak? Agar bisa hamil, seorang wanita membutuhkan makanan penyubur kandungan dalam jumlah yang cukup. Selain itu, kesehatan mental wanita yang sedang mengandung juga harus […]

  5. Avatar Silvy Potter
    Silvy Potter

    setahu saya makan taoge bisa bikin kandungan sehat.

    1. ya. itu ide bagus.

  6. Avatar Luthfan
    Luthfan

    Kecambah bagus utk ibu hamil.

  7. […] otak di dalam kandungan. Demikian tips kesehatan ibu hamil bersama blog The Jombang Taste. Semoga tips menjaga kesehatan kandungan ini bermanfaat untuk Anda. Selamat mencoba dan salam hangat untuk keluarga di […]

  8. Taoge yg baik utk kesehatan terbuat dari apa? Kacang hijau atau kedelai?

  9. Terima kasih sdh berbagi ilmu.

  10. Apakah wanita yang memiliki riwayat kehamilan buruk bisa lebih baik kehamilannya dengan makan makanan tertentu?

  11. Thanks ilmunya pak.

  12. Semoga saya dipercepat punya anak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *