Lagu Pujian Islam di Bulan Rajab dalam Bahasa Jawa

Image for Islamic Law - Artikel Ushul Fiqh
Image for Islamic Law – Artikel Ushul Fiqh

Lagu Pujian Rajab adalah lagu Islami yang khusus diperdengarkan pada bulan Rajab saja. Lagu pujian ini dibuat dalam bahasa Jawa. Penulis mendapatkan teks lagi ini dengan cara wawancara dengan salah satu tokoh agama di Dusun Guwo. Tidak ada yang pasti mengenai siapa pencipta lagu ini. Yang jelas, lagu ini telah dinyanyikan turun temurun dari jaman kakek-nenek penulis dulu. Lagu mirip syiir ini terdengar di beberapa masjid dan musholla selama beberapa hari awal di bulan Rajab ini. Sungguh suasana yang meriah.

Berikut ini teksnya…

Para muslimin pada bungah
Matur syukur alhamdulillah
Sasi rejeb tanggal pitulikur
Allah animbali kanjeng Rasul

Nabi Muhammad kedawuhan
Amriksani isine alam
Berangkate saka negara Mekah
Tekan masjid Aqsa Palestina

Tekan ing masjid munggah ing langit
Amriksani isen-iseni
Lan pinanggih para nabi-nabi
Pada salam lan puji pinuji

Nada lagu pujian ini terbilang sederhana dan mudah diikuti oleh anak-anak. Kalau Anda mau dengar nada lagunya, silakan putar video di bawah ini:

Penulis merekam videolLagu pujian di bulan Rajab dalam video di atas dalam salah satu kegiatan pembelajaran Muatan Lokal Keagamaan Islam Kelas III SDN Latsari. Para siswa awalnya merasa asing dengan lirik dan lagu pujian Rajab. Penulis memberikan contoh lagu tersebut beberapa kali dan akhirnya para siswa mampu menyanyikannya sendiri tanpa dibimbing. Ditambah lagi dengan keikutsertaan mereka dalam sholat jamaah dhuhur di musholla sekolah, maka para siswa makin hafal lagu ini karena salah satu tokoh agama rajin menjadi imam sholat jamaah dan memberikan contoh lagu pujian Rajab.

Penulis merasa peduli untuk memperkenalkan lirik dan lagu pujian di bulan Rajab kepada peserta didik. Jangan sampai anak-anak di masa mendatang tidak mengenal kearifan lokal di sekitar mereka dan lebih menyukai bertindak meniru tokoh imajinasi dalam permainan games online. Langkah demi langkah proses pembiasaan berbuat baik ini perlu mendapat dukungan dari berbagai pihak, terutama orang tua dan tokoh masyarakat. Memberikan kesempatan kepada anak untuk memegang mikrofon masjid dan musholla bukanlah perkara gampang. Meski demikian, anak-anak dan remaja harus diberikan waktu untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Semoga tulisan ini bisa memberi inspirasi untuk Anda.


Comments

9 tanggapan untuk “Lagu Pujian Islam di Bulan Rajab dalam Bahasa Jawa”

  1. Avatar Mizanudin
    Mizanudin

    Selamat berdakwah pak. Semoga sehat selalu.

  2. Avatar Mbak Narti
    Mbak Narti

    Lagune apik mas. Aku seneng ngrungokno.

  3. Avatar Warga Jombang
    Warga Jombang

    Aku seneng ngrungokno lagu iki.

  4. Avatar Ahmad Lubis
    Ahmad Lubis

    Semoga kita bisa bertemu Ramadhan tahun ini.

  5. Avatar wahyu
    wahyu

    Minta versi komplite video/mp3 ada nggk mas..saya suka lagunya

    Poro muslimin podo bungah
    Matur syukur ing gusti Allah
    Sasi rejeb tanggal 27
    Allah animbali kanjeng rasul

    Nabi Muhammad kedawuhan
    Amriksani isene alam
    Tindak,e seko negoro mekah
    Tekan masjid aqso palestina

    Seko mesjid munggah ing langit
    Amriksani isen isene
    Lan ketemu poro nabi nabi
    Podo salaman puji pinuji

    Amriksani kesugihane
    Kekuasaan lan kemurahane
    Gusti Allah ingkang moho luhur
    Kang den presakke kanjeng rosul

    Ono ing ngersane pengeran
    Keparingan seh lan kewajiban
    Nindake sholat seket wektu
    Kanggo dalane nyuwun pangestu

    Panyuwune Nabi Muhamad
    Keparingan dening pangeran
    Sholat seng seket dadi peng limo
    Kang agawe entenge menungso

    Sholat iku agawe mulyo
    Laku gampang ora ngrekoso
    Tur biso ngilangi laku nisto
    Crobo lan kemproh dadi leloro

    Dawuh Nabi wajib den turut
    Nyembah Allah kelawan sujud
    Lan nindakke laku kang becik
    Angedohi laku olo musyrik

    1. Matur nuwun Pak / Mas Wahyu..
      Pujian ini dulu saat sy kecil, sangat familiar di daerah saya..

      Matur nueun

  6. Avatar Yuliana
    Yuliana

    Lagu yg sangat bagus utk saya praktekkan mas.

  7. Avatar Ir. Purnawan
    Ir. Purnawan

    Dakwah yg bagus pak. Terima kasih sdh menghidupkan tradisi Islami.

  8. […] Bulan Rajab telah memasuki pertengahan bulan. Para siswa di SDN Latsari Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang menyambutnya  dengan hati gembira. Mereka pun selalu membaca doa di bulan Rajab setiap kali akan memulai pelajaran. […]

Tinggalkan Balasan ke Yuliana Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *