Work From Home, Pembinaan Guru Genius Jombang Berlangsung via Skype

Pemerintah Republik Indonesia secara terang-terangan melarang kegiatan menghimpun massa atau aktifitas mengundang kerumunan manusia dalam jumlah yang banyak. Kebijakan ini dilakukan sebagai bentuk upaya pencegahan penyebaran virus Corona lebih luas di masyarakat. Bahkan akibat Wabah Covid-19 Makin Luas, Masa Pembelajaran di Rumah Diperpanjang untuk setiap pelajar dan mahasiswa di Jombang.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang pun turut menghimbau kepada setiap pendidik, tenaga kependidikan, dan seluruh pelajar untuk melaksanakan aktivitas kegiatan belajar mengajar dari rumah (home learning). Masyarakat turut dihimbau untuk melakukan Social Distancing. Wujud social distancing adalah dengan cara menjaga jarak setidaknya satu meter dengan lawan bicara terdekat.

Dampak pencegahan penularan virus korona (Covid-19) di Indonesia sungguh sangat mengkhawatirkan. Para pekerja pun beramai-ramai mengadakan kegiatan bekerja dari rumah atau work from home. Aktifitas work from home diikuti oleh munculnya beberapa hastag di sosial media, misalnya: #dirumahaja, #berkaryadarirumah, #rebahansaja, dan lain-lain.

Aktifitas berdiam diri di rumah dilakukan sebagai cara paling sederhana untuk mencegah penularan virus Corona dari satu orang ke orang yang lain. Hal ini pula yang melandasi dilaksanakannya pembinaan Guru Genius melalui teleconference menggunakan aplikasi Skype. Awalnya ide ini tidak terlintas dalam pikiran para guru. Pembinaan guru akan berlangsung efektif jika dilakukan secara tatap muka. Namun kondisi darurat seperti sekarang ini tidak memungkinkan kami berkumpul bersama.

Yayasan Yatim Mandiri Jombang melaksanakan program pendidikan untuk anak-anak yatim dan dhuafa melalui program Sanggar Genius dan Sanggar Alquran. Setiap pengajar sanggar berkewajiban untuk mengikuti pembinaan yang dilaksanakan oleh Yayasan Yatim Mandiri Jombang setiap bulan. Pembinaan guru sanggar bulan Maret ini dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi Skype. Pengalaman ini merupakan kali pertama bagi setiap pengajar sanggar mengikuti rapat dan pembinaan menggunakan teleconference.

Sebagian besar guru sanggar awalnya belum memiliki aplikasi Skype, termasuk penulis. Informasi rencana pelaksanaan teleconference telah disampaikan sehari sebelumnya melalui staf program. Agar dapat menggunakan aplikasi Skype, Anda harus memiliki akun Skype terlebih dahulu. Tidak sama seperti halnya Anda mendaftar penggunaan aplikasi WhatsApp, anda memiliki pilihan untuk login ke dalam aplikasi Skype menggunakan akun yang telah (dalam hal ini akun Microsoft) atau daftar sebagai pengguna baru.

Jika anda mendaftar sebagai pengguna baru Skype, penulis sarankan Anda mendaftar menggunakan nomor telepon saja. Mendaftar Skype dengan menggunakan nomor telepon terbilang mudah dan tidak ribet. Lain halnya jika anda mendaftar Skype menggunakan alamat email atau email address mungkin anda perlu butuh waktu untuk menunggu konfirmasi email masuk. Sayangnya, kali ini penulis gagal melakukan pilihan ini.

5 Rekomendasi Smartphone Dual Kamera Terbaik - Gambar diambil dari TheTechy.com
Meniru kinerja lensa mata… 5 Rekomendasi Smartphone Dual Kamera Terbaik – Gambar diambil dari TheTechy.com

Plus Minus Skype

Akhirnya penulis memutuskan mendaftar Skype dengan menggunakan nomor telepon. Prosesnya kurang lebih sama seperti halnya Anda mendaftar aplikasi WhatsApp. Anda akan menerima kode 4 digit angka sebagai token mendaftar aplikasi Skype menggunakan nomor telepon genggam. Seterusnya anda bisa menggunakan beberapa fasilitas menarik dalam hal melakukan panggilan suara maupun panggilan video dengan menggunakan Skype. Work from home bisa Anda mulai dari langkah ini.

Kegiatan telekonferensi para pengajar Sanggar Genius dilakukan tadi siang menjelang waktu sholat ashar. Kegiatan ini diikuti 12 orang dari keseluruhan 18 orang pengajar sanggar di Kabupaten Jombang. Teleconference berlangsung sekitar 45 menit. Ternyata tidak mudah juga untuk melaksanakan rapat secara online menggunakan Skype. Anda membutuhkan jaringan internet yang bagus agar bisa menggunakan Skype secara optimal. Untungnya penulis telah memiliki fasilitas berlangganan wi-fi di rumah sehingga kebutuuan koneksi internet cepat tidak memiliki kendala yang cukup berarti.

Namun sebagai pengguna baru Skype tentu saja penulis masih mempelajari beberapa fitur komunikasi. Diantara fitur itu adalah terdapat pilihan untuk menggunakan video ataupun tidak. Pastikan anda menekan icon video agar wajah anda dapat tampil pada teleconference tersebut. Jika Anda tidak ingin menampilkan wajah saat rapat online, biarkan Skype ke default mode. Tapi lebih asyik kalau work from home sambil video call. Kita jadi tahu eskpresi muka lawan bicara kita. Sentuhan manusiawi sedikit bisa kita rasakan walau hanya menatap layar smartphone android.

Keunggulan berkomunikasi menggunakan Skype adalah Anda dapat melakukan panggilan video ke banyak orang sekaligus. Beda halnya jika Anda menggunakan panggilan video (video call) menggunakan aplikasi WhatsApp maka anda hanya bisa memanggil kontak anda dengan jumlah paling banyak 4 orang untuk sekali telekonferen. Lain halnya jika anda berkomunikasi dengan Skype. Anda bisa melakukan panggilan video dengan puluhan orang sekaligus hingga 50 orang. Work from home seperti ini sangat baik untuk mengetahui tingkat kehadiran personal dalam sebuah tim yang terdiri dari puluhan orang.

Selain memiliki keunggulan, tentu saja berkomunikasi menggunakan Skype memiliki kelemahan tertentu. Kelemahan yang pertama adalah Anda harus memiliki koneksi internet yang cepat. Jika jaringan internet di tempat tinggal Anda lemah maka anda tidak akan dapat menggunakan Skype dengan baik. Berbeda halnya jika Anda menggunakan telepon atau panggilan video menggunakan WhatsApp yang tetap bisa berjalan meskipun dalam kondisi koneksi internet buruk sekalipun.

Kelemahan penggunaan Skype sebagai aplikasi teleconference untuk work from home berikutnya adalah terlalu banyak anggota atau kontak yang tergabung dalam rapat online anda berpeluang menimbulkan kericuhan. Anda membutuhkan peraturan yang lebih ketat untuk memberikan kesempatan siapa saja anggota yang boleh berbicara dan tidak. Sudah menjadi naluri manusia untuk banyak bicara dan ingin didengarkan pendapatnya. Oleh karena itu, pengelola telekonferen via Skype harus mampu memberi aturan yang tegas bagi setiap anggota agar mematuhi aturan rapat secara online tersebut.

Bagaimana dengan pengalaman anda melakukan rapat kerja saat bekerja di rumah via online pada masa berkembangnya wabah virus Corona seperti saat ini? Apakah aktivitas work from home anda selama dua pekan ini dapat berjalan dengan lancar berkat bantuan aplikasi teleconference online? Silakan berbagi pengalaman anda ketika bekerja dari rumah dalam masa darurat pencegahan penularan Covid-19 saat ini. Semoga kita semua selalu diberikan limpahan kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Esa.


Comments

3 tanggapan untuk “Work From Home, Pembinaan Guru Genius Jombang Berlangsung via Skype”

  1. Avatar Pak Han
    Pak Han

    Semangat tadz! Mudah-mudahan para pengajar di indonesia tetap bersemangat bekerja dari rumah di tengah merubahnya virus corona.

  2. Avatar Bombaci de la Hoya
    Bombaci de la Hoya

    Nikmati aja mas. Jarang2 kan rapat via skype.

  3. Avatar Lestari
    Lestari

    Kerreeen…. Salam hormat ustadz Agus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *