Liburan Murah di Wisata Air Gronjong Wariti Desa Mejono, Plemahan, Kediri

https://www.instagram.com/p/B6dW–FgkBz/?utm_source=ig_web_copy_link

Musim libur sekolah telah tiba! Anak-anak dan orang tua saat ini sibuk merencanakan acara liburan akhir tahun. Hari ini pun penulis mengajak santri TPQ Al-Mujahidin beserta orang tua santri untuk mengikuti kegiatan liburan ke tempat wisata murah yang ada di Kabupaten Kediri. Nama obyek wisata murah di Kabupaten Kediri adalah Wisata Air Gronjong Wariti. Obyek wisata ini terletak di Desa Mejono Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri.

Tempat Wisata Murah di Kediri

Mengapa Wisata Air Gronjong Wariti di Kediri dinamakan tempat wisata murah? Karena setiap wisatawan yang berkunjung ke sana tidak dipungut biaya masuk satu rupiah pun. Selain itu, wahana permainan dan wisata kuliner yang ditawarkan di sana pun pun pun harganya relatif murah dan bisa dijangkau masyarakat pedesaan. Anda tidak akan menghabiskan uang Rp50.000 untuk biaya berlibur seorang diri ke tempat wisata Gronjong Wariti. Cukup murah, bukan?

Hari Selasa, 24 Desember 2019 ini penulis berkunjung ke Gronjong Wariti. Penulis sudah bersiap sejak pagi hari untuk mengikuti acara berlibur ke tempat wisata Gronjong Wariti Kediri. Karena kegiatan liburan ini melibatkan banyak peserta, maka penulis memberitahukan rencana liburan santri TPQ sejak pekan lalu kepada orang tua santri. Para orang tua menyetujui rencana liburan ini dan mereka mendukung sepenuhnya. Terlebih lagi kegiatan traveling ini sepenuhnya dibiayai oleh lembaga TPQ sehingga orang tua tidak terbebani untuk membayar biaya liburan.

Tips Merencanakan Liburan Murah

Sebanyak 43 orang santri dan wali santri mengikuti acara liburan ke tempat wisata Gronjong Wariti di Kediri tadi pagi. Mereka sangat antusias mengikuti acara liburan yang dikenakan biaya secara gratis ini. Santri dan wali santri tidak merasa membayar biaya apapun untuk mengikuti kegiatan ini. Semua biaya liburan telah didanai oleh organisasi persatuan santri. Kok bisa?

Apapun masalahnya bisa dipecahkan kalau kita mau berkomunikasi dan berusaha. Tips mengadakan liburan bersama adalah anak-anak harus dibiasakan menabung sejak dini. Anak-anak harus dilibatkan dalam diskusi serius serius terkait dengan kebiasaan mereka dalam menghabiskan uang jasa yang diberikan oleh orang tuanya.

Para santri marhalah awal yang berusia 8 tahun ke atas memiliki inisiatif mengadakan liburan bersama. Mereka rajin menabung Rp500 per hari sejak 6 bulan lalu. Dan inilah saatnya bagi mereka untuk memanfaatkan uang tabungan mereka yang terkumpul selama 6 bulan untuk berlibur bersama orang tua mereka. Bangga sekaligus bahagia tentunya bagi orang tua santri karena anak-anak sudah mampu belajar mengelola keuangan mereka sendiri.

Rute Menuju Wisata Gronjong Wariti

Penulis dan rombongan peserta liburan berangkat dari lokasi di Mojowarno sekitar pukul 07.30 WIB. Penulis memilih moda transportasi kendaraan kereta kelinci agar mampu menampung seluruh peserta kegiatan yang berjumlah 43 orang. Perjalanan dari Mojowarno menuju Desa Mejono membutuhkan waktu sekitar 60 menit. Sepanjang perjalanan inilah kami merasakan suasana liburan yang menyenangkan. Pengemudi kereta kelinci merupakan tetangga kami sendiri sehingga kami lebih leluasa mengatur waktu liburan dan berkomunikasi dengan beliau.

Rute liburan yang kami pilih dari Mojowarno menuju obyek wisata Gronjong Wariti adalah melalui pertigaan Pulorejo menuju ke Pasar Badas. Selanjutnya dari perempatan pasar Badas kendaraan yang kami lalui belok ke kanan menuju Pohpandak, melalui SMP Negeri 2 Plemahan, lewat Kebon Bibit, dan terakhir sampai di Desa Mejono. Perjalanan wisata ini berlangsung santai. Anak-anak bergembira mengikuti traveling ke obyek wisata Gronjong Wariti hari ini.

Liburan menyenangkan dan outbound kerjasama tim di tempat wisata alam Bukit Embag di Wonosalam Jombang
Liburan menyenangkan dan outbound kerjasama tim di tempat wisata alam Bukit Embag di Wonosalam Jombang. Tempat wisata Gronjong Wariti pun bisa dimanfaatkan untuk acara kekompakan tim.

Ubah Mejono Menjadi Desa Wisata

Penulis sampai di tempat wisata Gronjong Wariti di Desa Mejono Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri sekitar pukul 08.30 WIB. Kendaraan kereta kelinci yang kami tumpangi membutuhkan waktu beberapa menit untuk mencari lokasi parkir yang cukup untuk berhenti dua gerbong kereta kelinci. Tempat wisata di Kediri ini menjawab kebutuhan masyarakat kekinian untuk menunjukkan aktualisasi diri di media sosial lewat foto liburan yang instagramable.

Suasana liburan sangat terasa di obyek wisata Gronjong Wariti Mejono. Meskipun masih pagi, ternyata sudah banyak wisatawan yang berbondong-bondong memenuhi tempat wisata Gronjong Wariti. Kami harus berdesak-desakan dengan wisatawan lain untuk memasuki area wisata gronjong wariti yang sudah terkenal sebagai tempat wisata murah di Kabupaten Kediri.

Sesuai dengan berita yang tersebar di sosial media, tiket masuk liburan ke tempat wisata Gronjong Wariti Kediri memang benar-benar gratis. Setiap wisatawan tidak dipungut biaya satu rupiah untuk memasuki area wisata. Tidak mengherankan kalau pada musim liburan seperti ini obyek wisata Gronjong Wariti banyak dikunjungi oleh komunitas anak-anak dan ibu rumah tangga yang merencanakan liburan bersama.

Konsep yang dikembangkan dalam membangun obyek wisata Gronjong Wariti Mejono adalah wisata air dengan suasana pedesaan yang sangat kental. Walaupun kita sudah sering mengunjungi obyek wisata berkonsep wisata air, namun Gronjong Wariti mampu menyulap kesederhanaan suasana desa menjadi paket wisata murah yang menarik untuk dikunjungi.

Kealamian suasana wisata yang ditawarkan Gronjong Wariti mampu mengubah desa yang dulunya sepi pengunjung sekarang menjadi ramai dikunjungi masyarakat dari berbagai kota di Jawa Timur. Mejono telah menjadi desa wisata yang mampu mengembangkan potensi segenap kekayaan sumber daya alam dan keterampilan masyarakatnya agar bernilai ekonomis yang menguntungkan.

https://www.instagram.com/p/B6dWFgCgeXS/?utm_source=ig_web_copy_link

Pilihan Wahana Berlibur di Gronjong Wariti

Obyek wisata Gronjong Wariti di Mejono Plemahan Kediri merupakan tempat berlibur dengan konsep wisata air. Berbagai macam wahana permainan tersedia di atas aliran sungai yang membelah Desa Mejono itu. Diantara jenis wahana berlibur yang tersedia di sana sana sana antara lain bandulan cinta, perahu motor, sepeda air berbentuk bebek, kolam renang anak, kolam renang dewasa, permainan flying fox, kolam ikan emas, tempat karaoke keluarga, dan tentu saja berbagai stand wisata kuliner khas rakyat setempat.

Semua wahana permainan itu mewajibkan setiap pengunjung untuk membeli tiket. Tidak ada tiket terusan yang berlaku di obyek wisata Gronjong Wariti. Setiap wahana berlibur membutuhkan tiket masuk tersendiri. Teknis pemanfaatan wahana bermain seperti ini cukup meribetkan wisatawan yang berkunjung ke sana. Mungkin ke depannya bisa dibuatkan fasilitas tiket terusan bisa dibuatkan fasilitas tiket terusan yang bisa dipakai untuk menikmati berbagai wahana liburan yang ada di tempat wisata Gronjong Wariti Mejono Plemahan Kediri.

Jika Anda menyukai olahraga sepeda air yang berbentuk bebek atau angsa, maka anda bisa membeli tiket sepeda air berpasangan sebesar Rp20.000 per kendaraan sepeda air. Area mengayuh sepeda air terletak di sisi bantaran sungai yang telah dibentuk. Anda tidak perlu khawatir terjebak derasnya arus sungai karena sudah ada petugas keamanan di sepanjang sisi sungai Mejono.

Bila Anda menyukai naik kendaraan perahu motor bersama-sama dengan teman satu rombongan maka anda bisa membeli tiket perahu motor seharga Rp3.000 per orang. Sebuah perahu motor dapat menampung sekaligus hingga 15 orang penumpang. Dengan harga tiket Rp3.000 per orang anda anda bisa menikmati pengalaman naik perahu motor untuk sekali putaran. Anda akan memiliki kesan tersendiri ketika berlibur ke obyek wisata Gronjong Wariti.

Wahana bermain yang paling banyak diminati pengunjung objek wisata Gronjong Wariti Plemahan adalah kolam renang. Terdapat dua jenis kolam renang di sana, yaitu kolam renang anak dan kolam renang dewasa. Harga tiket masuk kolam renang anak sebesar Rp3.000 per anak. Selanjutnya harga tiket masuk kolam renang dewasa sebesar Rp5.000 per orang. Kualitas air dalam kolam renang cukup bagus.

Bagi Anda yang menyukai olahraga menguji nyali, Anda bisa naik kendaraan karpet terbang, wahana bangku cinta, naik ATV, maupun berseluncur di tali flying fox. Semua jenis permainan itu membutuhkan keberanian tersendiri untuk melaluinya. Wahana bermain flying fox mengharuskan Anda membeli tiket sebesar Rp10.000 per orang. Begitu juga untuk menikmati layanan naik kendaraan ATV membutuhkan tiket sebesar Rp10.000 per orang untuk 4 kali putaran.

https://www.instagram.com/p/B6dWjZAAjWu/?utm_source=ig_web_copy_link

Prihatin Kebersihan Tempat Wisata

Objek wisata Gronjong Wariti di Mejono Plemahan Kediri menyediakan berbagai makanan rakyat yang murah dan enak. Pelayanan penjual di sana pun cukup ramah dan bersahabat kepada pembeli. Satu-satunya kekurangan yang dimiliki oleh objek wisata Gronjong Wariti adalah masalah kebersihan lokasi wisata. Area wisata Gronjong Wariti berada di daerah bantaran sungai sehingga masalah kebersihan harus diperhatikan dengan lebih baik lagi. Aliran Sungai Mejono hari ini ini cukup deras, keruh dan berwarna coklat. Tidak seperti biasanya. Foto-foto yang beredar di sosial media memperlihatkan aliran sungai Mejono bersih dan jernih. Namun hari ini kondisi aliran sungai itu keruh setelah diguyur hujan semalam.

Selain tingkat kebersihan sungai yang cukup memprihatinkan, kondisi lingkungan di sekitar area warung rakyat pun perlu diperhatikan. Penulis mencoba membeli menu nasi soto ayam yang ada di salah satu sudut objek wisata Gronjong Wariti hari ini. Sayangnya lokasi tempat makan itu kurang terjaga kebersihannya. Sekumpulan hewan lalat terlihat di meja makan makan dan cukup mengganggu aktivitas makan para pembeli.

Meningkatnya animo masyarakat untuk berkunjung ke tempat wisata Gronjong Wariti di Mejono Plemahan Kediri seharusnya diiringi dengan peningkatan kualitas pelayanan pengelolaan objek wisata. Semoga pengelola tempat wisata Gronjong Wariti di Plemahan bisa terus meningkatkan kinerja mereka dalam menghadirkan objek wisata yang yang menyehatkan masyarakat sekaligus bisa memberikan kegembiraan bagi setiap wisatawan yang berkunjung ke sana.

Bagaimana dengan kesan Anda setelah membaca tulisan ini? Apakah Anda tertarik berkunjung ke Wisata Air Gronjong Wariti di Desa Mejono Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri? Mari berlibur ke berbagai tempat wisata di Kediri yang indah dan menyenangkan!


Comments

4 tanggapan untuk “Liburan Murah di Wisata Air Gronjong Wariti Desa Mejono, Plemahan, Kediri”

  1. Apakah di sana ada ada koneksi wi-fi yang pakai voucher? kalau ada kan bagus supaya kita kita bisa tetap update.

  2. Wah… pantas saja Desa Mejono mendapat penghargaan sebagai desa wisata paling kreatif di Kabupaten Kediri. Aku tau pelayanan disana ramah, harga bersahabat…. tapi ya gitu soal kebersihan lingkungan harus dijaga lebih baik lagi. jangan sampai sepulang dari sana wisatawan jatuh sakit karena digigit nyamuk ataupun penyakit akibat kurang menjaga kebersihan.

  3. Avatar Fuad Almoma
    Fuad Almoma

    Review keren Mas Agus. Aku suka gaya menulis.. Lugas dan mdh dipahami.

  4. Wah… sepertinya penulisnya sudah sering berlibur ke gronjong wariti. Dari beberapa update artikel di sini kayaknya suka banget ya Mas Agus liburan ke sana.

Tinggalkan Balasan ke Vera Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *