Halal Bihalal dan Pelantikan Pengurus Jamiyatul Qurra wal Huffadz Ranting Karanglo, Mojowarno, Jombang

Teruslah berdakwah sampai Allah berkata saatnya pulang.
Teruslah berdakwah sampai Allah berkata saatnya pulang.

Saya menghadiri sejumlah undangan hajatan pada hari Minggu, 8 Juli 2018 kemarin. Saya dibuat sibuk sendiri oleh tiga acara yang dilaksanakan dalam waktu yang hampir bersamaan itu. Dua undangan merupakan acara pernikahan dua guru Genius di dua lokasi berbeda. Satu undangan lagi merupakan acara halal bihalal ustadz dan santri Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) se-Desa Karanglo Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang. Acara TPQ gabungan enam dusun di Karanglo itu dilaksanakan di Musholla Sirojul Ummah Dusun Srapah. Saya berangkat ke lokasi halal bihalal jam delapan pagi. Sesampai di halaman Musholla Sirojul Ummah, saya menyaksikan ratusan santri TPQ telah siap menunjukkan penampilan terbaik mereka. Ada yang tampil menyanyi, menari, hafalan doa, hafalan surat pendek, maupun seni musik banjari.

Acara pelantikan pengurus Jamiyatul Qurra wal Huffadz (JQH) Ranting Karanglo dilakukan sekitar jam sepuluh setelah para santri tampil. Belasan wanita paruh baya menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars JQH, dan Mars Subhanul Wathon. Iringan musik bersemangat itu membunyarkan kantuk akibat angin sepoi-sepoi yang berhembus ke dalam Musholla Sirojul Ummah. Kegiatan pelantikan kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dan pelantikan pengurus baru masa khidmat empat tahun ke depan. Kehadiran saya dalam acara pelantikan ini sebagai perwakilan JQH Ranting Latsari. JQH Latsari telah lama vakum. Entah kapan terakhir kali kami mengadakan acara, kepengurusan JQH Latsari pun seharusnya perlu dilakulan peremajaan.

Ada cerita menarik yang saya dapat dari menghadiri acara JQH di Karanglo kemarin. Saya secara kebetulan duduk bersebelahan dengan salah satu sesepuh Dusun Srapah, entah namanya siapa saya lupa. Beliau adalah seorang haji yang aktif berdakwah agama Islam di Srapah. Beliau juga yang memiliki inisiatif membangun Musholla Sirojul Ummah meski di Srapah sudah berdiri masjid dan beberapa musholla atau langgar. Beliau berujar bahwa menyiarkan agama Islam sekarang lebih mudah. Kita tidak perlu berteriak dan memaksa orang untuk datang mengerjakan sholat jamaah ke masjid atau musholla. Kita hanya perlu mendoakan mereka dan menciptakan lingkungan Islami yang kondusif. Keteladanan sikap hidup adalah yang utama.

Memang benar kata beliau, semakin dipaksa seorang warga Islam KTP untuk mengerjakan sholat lima waktu, makin besar penolakan yang akan kita terima. Mereka sudah cukup paham konsep surga dan neraka dalam agama Islam serta tidak butuh banyak ceramah. Pembangunan Musholla Sirojul Ummah tepat berada di sisi sebuah warung kopi. Disitulah tempat berkumpulnya para pria dewasa. Dulu mereka sangat susah diajak mengerjakan sholat berjamaah. Berkat adanya bangunan musholla di dekatnya, perlahan-lahan mereka mulai membiasakan diri sholat berjamaah di musholla. Diperlukan latihan yang berulang sehingga proses mencapai kesadaran beragama bisa terlaksana. Semoga nasehat beliau bisa saya laksanakan dalam mendidik para santri di TPQ Al-Mujahiddin Guwo.

Komentar

17 tanggapan untuk “Halal Bihalal dan Pelantikan Pengurus Jamiyatul Qurra wal Huffadz Ranting Karanglo, Mojowarno, Jombang”

  1. Avatar PT. BJR
    PT. BJR

    Selamat bekerja utk pengurus yg baru dilantik. Semoga sukses berkarya.

  2. Avatar Saladin
    Saladin

    Berdakwah tdk pernah mudah namun jangan menyerah. Semangat ustadz!

  3. Avatar Zaenab
    Zaenab

    Ada cerita apakah antara Latsari dan Karanglo? Eng ing eng….

  4. Avatar Ardianto
    Ardianto

    Selamat bekerja utk umat.

  5. Avatar Hasyim
    Hasyim

    Selamat berjuang dan belajar! Semoga setiap langkah kita diridhoi Allah.

  6. Avatar Ahonk
    Ahonk

    Good luck ustadz!

  7. Avatar Asep
    Asep

    Semoga tidak melempem di akhir masa jabatan.

  8. Avatar Rahman
    Rahman

    Organisasi Islam memang seharusnya demikian. Terus melakukan regenerasi agar tidak kehabisan kader potensional.

  9. Avatar Cak Triman
    Cak Triman

    Selamat bekerja.

  10. Avatar Liliana
    Liliana

    Bersihkan hati dan jangan pamrih dlm berjuang. Kelak masyarakat akan menilai sesuai hasil kerja Anda.

  11. Avatar Thohir
    Thohir

    Liputan yg inspiratif.

  12. […] santri tidak dapat dilakukan hanya oleh ustadz, ustadzah dan guru Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) saja. Orang tua santri pun memiliki peran yang sama penting dalam membentuk karakter Islami pada […]

  13. Avatar Tips Forex
    Tips Forex

    Semoga kita semua diberikan keberuntungan dlm hidup.

  14. Avatar SMP Islam Al-Mujahiddin
    SMP Islam Al-Mujahiddin

    Apakah ada pembinaan berkelanjutan dari JQH kepada guru-guru TPQ di Mojowarno?

  15. Avatar Satsuke
    Satsuke

    Semoga sukses berdakwah ustadz.

  16. Avatar madara uchiha
    madara uchiha

    Aku suka semangat ustadz.

  17. Avatar Cak Mad
    Cak Mad

    Selamat bekerja untuk para pengurus yang baru saja dilantik. semoga setiap tindakan kita bisa memberi manfaat untuk pendidikan anak-anak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *