Biarpun Berisik, Tapi Tetap Kreatif dan Inspiratif

Tebar Motivasi Islami pada Perayaan Hari Raya Idul Qurban di SDN Kedungpari 1 Tahun 2017
Tebar Motivasi Islami pada Perayaan Hari Raya Idul Qurban di SDN Kedungpari 1 Tahun 2017

Selama beberapa hari ini saya sibuk mempersiapkan kegiatan lomba PHBI Isra’ Mi’raj di sekolah tempat saya mengajar. PHBI kali ini sekolah tidak mendatangkan pembicara dari luar, tapi berupa lomba menghafal Asmaul Husna beserta artinya.

Kegiatan lomba akan dilaksanakan besok Jumat (13/4/18) pagi. Sebanyak 119 siswa dari lima kelas sudah berlatih secara serius selama 10 hari terakhir. Ini bukanlah kesibukan pertama menghafal asmaul husna untuk mereka. Pada akhir Desember 2017 lalu mereka sudah menghafal untuk lomba sejenis di Jambore Anak Sholeh JQH. Usaha hafalan mereka tidak terlalu berat.

Ditambah lagi dengan penerapan kebiasaan berdoa bersama di lapangan sekolah sejak awal Januari 2018, kini mereka lebih mudah menghafal. Sore hari pun mereka menghafal asmaul husna saat mengaji di TPQ. Empat bulan mengulang-ulang bacaan tersebut menghasilkan hafalan yang kuat atau mutqin.

Bukan hanya sibuk mendampingi para siswa menghafal asmaul husna, saya juga mengawasi proses latihan qosidah untuk enam orang siswa kelas empat. Antara nyanyian dan gerakan harus padu. Saya tidak begitu detail melatih mereka karena masing-masing anak mampu berkreasi sendiri. Saya tidak mengajarkan sedikitpun teknik bernyanyi dan gerak tari qosidah. Kreasi mereka sudah cukup bagus untuk dipertunjukkan.

Tidak sedikit orang-orang di sekitar saya yang memandang kegiatan ini dengan sinis. Dikatakan berisik lah, buang buang waktu lah, cari muka lah. I don’t care. Selama saya enjoy, anak-anak enjoy, dan bisa memberi manfaat, lanjut terus. Perkara pandangan sinis para komentator model lambe turah itu sudah biasa saya alami. Telinga ini rasanya sudah tebal dengan segala hujatan para tukang iri.

Segala jenis hambatan ini malah menjadi semangat baru bagi saya untuk terus berkreasi dan menginspirasi orang lain. Saya bukanlah tipe orang yang suka berdebat. Biarlah keraguan mereka saya jawab dengan karya nyata. Mendidik anak adalah investasi masa depan yang akan berpengaruh terhadap kemajuan lingkungan kita. Semoga artikel motivasi pendidikan ini bisa menambah wawasan Anda dalam mendidik anak.


Comments

4 tanggapan untuk “Biarpun Berisik, Tapi Tetap Kreatif dan Inspiratif”

  1. Semangat mas! Saya suka daya juangnya.

  2. Avatar Mizanudin
    Mizanudin

    Justru anak yg super heboh itulah ciri anak cerdas dan kreatif.

  3. Jgn pernah lelah mendampingi proses belajar anak.

  4. Semangat pak guru! Mudah-mudahan muridnya pintar dan berprestasi.

Tinggalkan Balasan ke Mizanudin Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *