Inisiatif Mengubah Jalan Hidup

Tempat wisata pantai di Batam yang indah
Tempat wisata pantai di Batam yang indah.
(Sumber: hipwee.com)

Setiap orang adalah penentu langkah kehidupannya sendiri. Tidak pernah ada kata terlambat untuk memulai sebuah langkah baru, bahkan untuk tindakan yang berbeda dari langkah-langkah Anda sebelumnya. Berinisiatiflah mengubah jalan hidup Anda jika memang itu tidak sesuai tujuan. Anda dapat selalu mengendalikan strategi pencapaian tujuan hidup untuk memilih keputusan terbaik dalam hidup.

Sering terjadi dalam hidup ini, Anda tidak memiliki hasrat mengubah jalan hidup meskipun Anda terlalu lelah untuk menyadari bahwa langkah selama ini salah. Pasrah pada keadaan bukanlah sikap seorang pejuang sejati. Keinginan untuk membahagiakan diri sendiri, keluarga dan orang lain mampu memotivasi Anda untuk melangkah di jalan baru dengan jiwa lebih bersemangat.

Setiap orang terlahir dengan bakat dan kemampuan tertentu. Kemampuan itu tentu saja unik dan tidak ada yang menyamai diantara manusia yang lain. Seringkali kemampuan dan bakat yang kita miliki terpendam dan tidak kelihatan karena kita terlalu sibuk dengan berbagai rutinitas hidup sehari-hari.

Saat anda mengubah jalan hidup, mungkin anda baru menyadari bahwa ada sebagian dari sisi kehidupan Anda yang belum terkelola dengan baik selama ini. Mungkin sekarang anda baru menyadari bahwa bakat anda telah sedemikian berkembang selama kurun waktu tertentu beberapa tahun belakangan ini.

Bisa jadi anda yang dulu merasa takut untuk melangkah dan memulai hal baru, hari ini telah berani memutuskan untuk membuat gebrakan baru dalam hidup. Jangan pernah berhenti untuk mencoba melakukan hal-hal baru. Jika anda melakukan hal yang sama dengan cara yang sama maka anda akan memperoleh hasil yang sama pula sebaliknya. Jika Anda berani melakukan sesuatu hal baru dengan cara yang baru, maka hasil yang berbeda akan Anda rasakan.

Semoga setiap langkah yang telah anda ambil bisa memberikan perubahan kedalam kehidupan yang lebih baik bagi anda. Boleh jadi perubahan itu tidak langsung Anda rasakan esok hari namun butuh waktu dan kesabaran ekstra untuk mencapai dan menikmati hasilnya.

Semoga tulisan ini bisa menambah semangat anda dalam mencapai cita-cita dan tujuan hidup.


Comments

2 tanggapan untuk “Inisiatif Mengubah Jalan Hidup”

  1. sepakat! kita harus bisa mengubah diri sendiri.

  2. Avatar Rajwa Rafi
    Rajwa Rafi

    jadilah manusia yang bertanggung jawab terhadap pilihan hidup sendiri… meskipun itu terkadang terasa berat namun kita harus menjalaninya dengan sepenuh hati…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *