Bagaimanakah perjalanan sejarah berdirinya kerajaan Majapahit di Trowulan, Mojokerto? Siapa saja nama-nama raja yang pernah memerintah Kerajaan Majapahit? Kemudian, apa penyebab keruntuhan Kerajaan Majapahit? Mari kita bahas bersama dalam artikel The Jombang Taste berikut ini.
Sejarah Kerajaan masa Hindu-Budha di daerah Jawa Timur dapat dibagi menjadi tiga periode, demikian dinyatakan I Made Kusumajaya dalam buku Mengenal Kepurbakalaan Majapahit di Daerah Trowulan. Periode pertama adalah raja-raja dari kerajaan Kediri yang memerintah sejak abad ke 10 Masehi hingga tahun 1222 Masehi. Periode kedua dilanjutkan oleh pemerintahan raja-raja dari masa Singosari yang memerintah dari tahun 1222 Masehi hingga tahun 1293 Masehi. Periode ketiga adalah masa pemerintahan raja-raja Majapahit yang berlangsung dari tahun 1293 Masehi hingga awal abad ke 6 Masehi. (lebih…)