Apa kabar kawan-kawan komunitas blogger Jombang hari ini? Anda bertemu lagi dengan artikel motivasi diri dalam membangun persahabatan. Seringkali kita memiliki teman-teman yang baik namun menghadapi masalah sehingga persahabatan yang kita bangun mengalami keretakan. Lalu bagaimana cara memperbaiki persahabatan yang telanjur mengalami keretakan?
Persahabatan selalu diliputi berbagai rasa, baik rasa suka maupun kesedihan. Selalu ada tantangan yang harus dihadapi oleh setiap orang dalam berinteraksi dengan orang lain, terutama dalam persahabatan dengan teman yang spesial. Mungkin pada awal menjadi sahabat kita sangat erat dan tidak bisa dipisahkan.
Namun karena suatu masalah, teman kita itu berubah menjadi musuh yang sangat dibenci. Atau kondisi juga bisa terjadi hal yang sebaliknya. Teman Anda yang dulunya adalah musuh utama lalu berubah menjadi kawan yang sangat kita percayai. Hal itu merupakan perjalanan interaksi setiap orang dalam pergaulannya.
Restiani (2015) menyatakan keretakan dalam suatu persahabatan menimbulkan kebencian sangat besar karena sebelumnya mereka saling mengenal karakter masing-masing baik dalam hal kelebihan maupun kekurangannya.
Keretakan dalam persahabatan menimbulkan hubungan yang tidak harmonis dengan saling menyebutkan dan menyalahkan keburukan masing-masing. Sahabat yang satu bisa jadi memulai perdebatan dengan menyebutkan keburukan sahabat lainnya, demikian pula sebaliknya. Keretakan persahabatan sangat mengganggu pikiran, perasaan, maupun fisik karena kebencian adalah penyakit hati dalam kehidupan masing-masing manusia.
Memang bukan hal yang mudah untuk memperbaiki keretakan dalam persahabatan. Dibutuhkan inisiatif dan tindakan langsung untuk memperbaiki interaksi menjadi lebih baik. Tindakan pertama yaitu mengawali meminta maaf pada sahabat kita karena mengakui kesalahan adalah hal terbaik untuk memperbaiki hubungan persahabatan. Setelah mengakui kesalahan maka memaafkan kesalahan dengan tulus bisa membuat kita saling melupakan berbagai kesalahan yang telah terjadi.
Memaafkan kesalahan teman memang bukan hal yang mudah dilakukan. Setiap diri kita memiliki ego yang masih menyelimuti berbagai permasalahan penyebab keretakan persahabatan yang telah terjadi. Namun perlu diperhatikan bahwa tindakan untuk menjalin persahabatan kembali setelah mengalami permasalahan adalah tindakan yang lebih baik daripada kita terus bermusuhan dengan sahabat tersebut.
Setiap orang tentu membutuhkan ketenangan batin dan niat yang tulus untuk berinteraksi dengan yang lainnya. Itulah alasan mengapa kita harus merendahkan ego kita dan tidak mengunggulkan diri sendiri di hadapan sahabat.
Terdapat beberapa kemungkinan saat kita mengawali membangun persahabatan yang telah mengalami keretakan. Kemungkinan pertama adalah sahabat kita tidak mau atau belum menerima permintaan maaf yang telah kita lakukan sehingga persahabatan masih terasa tidak harmonis. Bagi pihak yang meminta maaf telah mengalahkan egonya dan mendapatkan ketenangan batin walaupun sahabatnya belum memaafkannya. Seiring Waktu yang berjalan akan dapat menenangkan dan memberi maaf baginya.
Kemungkinan kedua setelah kita berusaha membangun kembali persahabatan yang mengalami keretakan adalah kedua belah pihak dapat saling memaafkan namun tidak bisa lagi saling menerima dalam persahabatan sehingga hanya akan menjadi interaksi pertemanan biasa yang saling menghargai. Jika anda mengalami kondisi seperti ini maka anda tidak boleh berharap lebih untuk membangun persahabatan. Berteman harus dimulai dengan niat hati yang tulus dan ikhlas.
Kita tidak bisa memaksakan orang lain untuk bersahabat dengan diri kita. Begitu juga sebaliknya, orang lain pun tidak bisa memaksakan kehendaknya untuk menerima dan meminta anda menjadi sahabatnya. Jalani saja secara alami seiring dengan berjalannya waktu. Anda akan menyadari siapa orang-orang yang mau bersahabat dengan anda dan siapa saja yang hanya menganggap anda sebagai teman biasa.
Kemungkinan ketiga yang akan terjadi saat kita berusaha memperbaiki persahabatan yang telah mengalami keretakan adalah kedua belah pihak bisa saling memaafkan dan menerima apapun yang telah terjadi dan melanjutkan persahabatan yang lalu. Apapun yang akan terjadi diantara tiga kemungkinan diatas, ketenangan akan diperoleh bagi siapa yang memiliki inisiatif untuk mengawali bertindak memperbaiki keretakan persahabatan.
Sikap memperbaiki persahabatan yang mengalami keretakan dengan mengawali bertindak minta maaf kemudian memaafkan dan melupakan kesalahan di masa lalu akan memberikan ketenangan batin bagi siapa saja yang mampu melaksanakannya.
Demikian artikel motivasi diri bersama Blog The Jombang Taste hari ini. Mudah-mudahan tulisan ini bisa menambah wawasan anda untuk membangun kembali persahabatan yang pernah mengalami keretakan. Sampai jumpa dalam artikel motivasi diri berikutnya!
Mencari teman itu gampang-gampang susah. Kalau sudah ketemu teman yang baik tolong jaga dan jangan dikecewakan. Tapi kalau sudah terlanjur kecewa berusahalah untuk memperbaikinya walaupun tidak mudah. kalau memang tidak bisa diperbaiki, ya udah cari teman yang baru saja daripada bikin sakit hati.
tidak ada persahabatan yang berjalan dengan sangat lancar. setiap pertemanan pasti ada tahap naik dan turunnya serta pasang dan surut nya.
hubungan pertemanan sempat retak itu wajar karena manusia terlahir dengan memiliki emosi yang bisa berubah sewaktu-waktu.